Amin Riyanto selaku komandan tim SAR Gabungan menyebutkan korban terlihat mengambang di antara tumpukan sampah di muara Sungai Serayu.

Cilacap (29/04/2024) - Setelah membagi tim SAR gabungan menjadi 3 SRU, penyisiran di permukaan air menggunakan LCR dan penyisiran darat dengan berjalan kaki serta pemantauan menggunakan drone thermal. Akhirnya korban tenggelam di Sungai Serayu Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap dapat diketemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Senin (29/04) pukul 10.55 Wib.

Amin Riyanto selaku komandan tim SAR Gabungan menyebutkan korban terlihat mengambang di antara tumpukan sampah di muara Sungai Serayu.

Korban bernama Dwi Sukirno (30) asal Desa Adiraja Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap selanjutnya korban dievakuasi dan dibawa ke RSUD Cilacap.

"Dengan telah diketemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai. Dan seluruh unsur SAR yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing dengan ucapan terimakasih", tutupnya.