sebanyak 46 orang pegawai menjadi peserta dalam Kegiatan Pelatihan Keselamatan dan Kesejahteraan Kerja (K3)

Dalam rangka meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia yang dimiliki Kantor SAR Cilacap, sebanyak 46 orang pegawai menjadi peserta dalam Kegiatan Pelatihan Keselamatan dan Kesejahteraan Kerja (K3).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam 2 batch. Batch 1 tanggal 7-9 Agustus 2023 sebanyak 25 peserta dan batch 2 tanggal 14-16 Agustus 2023 sebanyak 21 peserta di Kantor SAR Cilacap.

Materi yang diberikan meliputi :
1. Dasar K3
2. Management Resiko
3. Peraturan K3
4. Komunikasi K3
5. Surat Izin Kerja
6. Pelaporan Kecelakaan
7. Statistik K3
8. Investigasi Kecelakaan
9. Emergency Response Plan
10. Pelayanan Kesehatan Kerja
11. K3 Lingkungan Kerja
12. Alat Pelindung Diri
13. Hazard Identification Risk Assesment & Control