Cilacap(5/1/2024) - Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap mendapatkan informasi kembali atas laporan Banjir di Desa Padangjaya Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap.
Adah Sudarsa Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap Mengatakan berdasarkan informasi yang kami terima dari BPK Gatot( Bpbd Cilacap) bahwa kejadian bermula Pada Senin (5/1) Pukul 17.00 Wib terjadi hujan lebat yang mengakibatkan debit air sungai cijalu meluap kerendem pemukiman warga.
Setelah mendapatkan informasi tersebut kita langsung memberangkatkan satu regu untuk menuju kelokasi kejadian dan berkoordinasi dengan UPT BPBD Majenang untuk melakukan pemantaun dan stand by personil apabila di butuhkan untuk evakuasi mengingat curah hujan masih terus berlangsung.
Akibat luapan air sungai Cijalu mengakibatkan kecamatan Majenang dan kecamatan Cimanggu terdampak banjir setinggi -+ 1 meter, namun hingga malam hari ini ketinggian air di kedua lokasi mengalami penyusutan sehingga warga mulai melakukan pembersihan rumah masing-masing akibat terdampak banjir.
@sar_nasional
#SAR #sar_nasional #basarnas #basarnascilacap #quickaction #avignamjagatsamagram #infocilacap #cilacap #banjir #penyurescue